Senin, 19 Oktober 2015

Skandal Laut Timor, Sebuah Barter Politik-Ekonomi Canberra-Jakarta


Judul
:
Skandal Laut Timor, Sebuah Barter Politik-Ekonomi Canberra-Jakarta 
Penulis
:
Ferdi Tanoni
Penerbit
:
Yayasan Peduli Timor Barat (YPTB) Kupang
Tahun Cetak
:
2008
Halaman
:
196
ISBN
:
978-979-17276-0-0
Harga
:
Rp. 55.000
Status
:
Ada

Mengapa Dr. Mochtar Kusumaatmadja, mantan Menteri Luar Negeri RI yang dikenal bersih dan jujur itu, berani mengatakan bahwa dalam perundingan perjanjian Batas Landas Kontinen RI-Australia di Laut Timor pada tahun 1972, Indonesia hanya dijadikan sebagai ‘tukang cuci’ saja?. Benarkah pertemuan mantan presiden Indonesia Soeharto dan mantan PM Australia Gough Whitlam pada tahun 1974 di Wonosobo menandai awalnya Skandal Laut Timor?

Bila Amerika Serikat mendapat legitimasi Internasional untuk menjadi pemimpin dunia dan bertindak layaknya sebuah pemerintah di mana negara-negara lain adalah warganya dapat dipahami. Amerika serikat memainkan peran sentralnya di Timur Tengah (Irak, Libanon, Iran, Israel, Palestina), Afganistan dan Korea Utara masih juga dapat dipahami. Akan tetapi yang tidak dapat dipahami sama sekali adalah ambisi Australia untuk menguasai Laut Timor. Ada apa sesungguhnya di Laut Timor?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...